Iklan

iklan

Iklan

,

Iklan

Kebakaran di Desa Kolongan, Kristi Karla Arina Langsung Pantau Kondisi Keluarga Korban dan Beri Bantuan

Sep 11, 2023, 15:54 WIB Last Updated 2023-09-11T08:54:18Z


Globalsatu.com,MINUT-  Terjadi musibah kebakaran di Desa Kolongan, Kecamatan Kalawat, Kabupaten Minahasa Utara (Minut), yang manghanguskan rumah dari keluarga Sigarlaki-Midu, Senin (11/09/2023).


Mendengar kabar musibah kebakaran tersebut, Ketua PMI Minut Kristi Karla Arina bersama tim langsung turun lokasi untuk memantau keadaan keluarga korban yang terkena musibah.


Kristi Karla Arina, istri tercinta Wakil Bupati Minut Kevin William Lotulung, bertemu dengan keluarga korban dan langsung memeluk salah satu memeluk salah satu korban sambil memberikan penguatan serta motivasi.


Didampingi Camat Kalawat Indria Nassa, Sekretaris PMI Minut Melkie Wewengkeng dan tim bersama-sama berdoa untuk keluarga agar senantiasa diberikan Tuhan kekuatan.


"Tentu sebagai umat yang percaya, kita sama-sama mengimani bahwa kejadian ini ada dibawah kendalinya Tuhan. Tidak ada satu pun manusia yang ingin mengalami musibah seperti ini, pihak keluarga pasti dikuatkan,” tutur Kristi.


"Lebih hati-hati lagi kedepannya, sembari kita berdoa bersama agar kejadian ini tidak terjadi lagi. Syukur puji Tuhan tidak ada korban jiwa,” tandas Kristi.


Kristi Karla Arina memberikan bantuan uang tunai dan beras untuk keluarga korban.

(Ekin)

Iklan