Iklan

iklan

Iklan

,

Iklan

Kasih Presisi, Polres Minut Tambal Jalan Berlubang Antisipasi Kecelakaan

Apr 5, 2024, 07:21 WIB Last Updated 2024-04-05T00:21:15Z

Globalsatu.com,MINUT - Polres Minahasa Utara (Minut) menambal sejumlah jalan berlubang di jalan Soekarno tepatnya di pertigaan Desa Kolongan, Kalawat, untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan akibat jalan yang berlubang, Kamis (04/04/2024).


Kapolres Minut AKBP Dandung Putut Wibowo SIK, SH, MH diwakili Wakapolres Kompol Sugeng Wahyudi Santoso SIK, SH didampingi Kasat Samapta Iptu Nyoto S.Sos menyampaikan, kegiatan ini adalah tindak lanjut dari keluhan masyarakat akibat jalan berlubang yang sering menyebabkan kecelakaan.


"Di lokasi ini sering terjadi kecelakaan dan juga tersendatnya arus lalulintas yang diakibat dari jalan rusak dan berlubang ini. Untuk itu kami dari anggota Polres Minut melakukan penambalan atau pengecoran jalan untuk menekan terjadinya kecelakaan lalulintas serta memperlancar arus lalu lintas dalam mudik lebaran 1445 H," kata Wakapolres Sugeng.


"Kami melakukan cor di beberapa titik, dengan bahan semen, krikil dan pasir, dalam pelaksanaan berjalan aman dan kondusif, arus lalulintas berjalan lancar," lanjutnya.


"Hal ini juga sesuai dengan moto dari Polres Minut dibawah kepemimpinan Bapak Kapolres yaitu Kasih Presisi," pungkas Wakapolres Sugeng.

(**/Ekin)

Iklan