Iklan

iklan

Iklan

,

Iklan

PAD Triwulan Satu Tak Capai Target, Kapojos : Biasa Terjadi di Awal Tahun

Mar 31, 2021, 22:42 WIB Last Updated 2021-03-31T15:42:21Z

GLOBALSATU.COM, MINAHASA  - Masuk triwulan satu, Pendapatan Asli Daerah (PAD) Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa belum capai target.


Kepala Badan Pengelolah Pendapatan dan Retribusi Daerah (BP2Retda) Minahasa, Jouddy Kapojos SH, Rabu (31/3) mengatakan triwulan satu PAD yang didapat hanya sampai 20 persen saja


"Untuk triwulan pertama, PAD hanya capai 20 persen dari target yaitu 25 persen," kata Kepala 


Menurut Kapoyos kebiasaan itu terjadi setiap diawal tahun,  Apalagi saat ini masih dalam kondisi Pandemi Covid-19. "Ini biasa terjadi di setiap awal tahun, apalagi sekarang masih dalam suasana pandemi," sebutnya.


Namun begitu, kata dia, target PAD di triwulan pertama yang tak capai tersebut. Biasanya tertutupi pada capaian triwulan kedua. Hal ini menyusul sektor-sektor penghasil PAD kembali bergairah atau mulai ramai.


"Dalam empat triwulan dalam setahun, secara perencanaan memang kami targetkan 25 persen per triwulan. Ada triwulan yang biasanya tidak capai seperti triwulan pertama, namun itu biasanya tertutupi pada triwulan kedua, yang biasanya melebihi target," katanya. 


Kapojos optimis, untuk triwulan dua bisa melebihi target yang ditentukan. "Kami optimis triwulan dua bisa capai 40 sampai 50 persen, dengan asumsi bahwa perekonomian mulai normal kembali," kata dia lagi.


Sementara, untuk tahun 2020 lalu, BP2Retda Minahasa hanya mencapai 97 persen dari 100 target PAD. Adapun target PAD yang ditetapkan tahun lalu sebesar Rp 44 Miliar. Namun karena pandemi Covid-19, diubah dan ditetapkan kembali menjadi Rp 33 Miliar.


"Kita terkendala karena masa-masa pandemi Covid-19. Tapi kita bersyukur, Minahasa di tahun itu masih dapat dikatakan maksimal karena hampir capai 100 persen. Untuk tahun ini, target PAD kita sebesar Rp 37 Miliar, atau naik kembali dari Rp 33 Miliar, meski belum seperti yang ditetapkan awal tahun lalu sebesar Rp 44 Miliar, karena pandemi masih berlangsung. Semoga pertengahan sampai akhir tahun nanti bisa normal dan bisa melebihi target," pungkasnya. (Ody)

Iklan