Iklan

iklan

Iklan

,

Iklan

Meski Mitra Pemerintah, PWI Minahasa Tidak Mengabaikan Fungsi Kontrol

Jan 8, 2021, 12:04 WIB Last Updated 2021-01-08T05:04:46Z

Pengurus PWI Minahasa
GlobalSatu.com, Minahasa - Organisasi Profesi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Minahasa menyatakan siap mengawal jalannya pembangunan di Tanah Toar Lumimuut sepanjang tahun 2021 ini.


Demikian dikatakan Ketua PWI Minahasa Christian Tangkere, Kamis (1/1/2021) siang di sela-sla menjalankan tugas jurnalistiknya di Tondano.


Menurutnya, pers sebagai mitra kerja pemerintah, juga memiliki tanggung jawab untuk memberikan informasi kepada masyarakat luas tentang sgala sesuatu yang telah dan akan dikerjakan pemerintah.


“Selain sebagai mitra kerja, kami juga tetap berpegang kepada kode etik jurnalistik PWI dan dalam menjalankan tugas setiap hari, kami pun tidak akan mengabaikan fungsi control. Artinya bahwa apa yang perlu dikritisi, maka kami akan melakukannya,” ungkap Tangkere.


Ditambahkannya, dalam menyampaikan kritik terhadap pemerintah, pihaknya juga akan memperhatikan hal-hal yang bisa diterapkan maupun tidak.


“Tentu kami akan menggunakan bahasa penulisan yang baik, sehingga dijamin tidak ada pihak-pihak yang tersinggung dan sebagainya. 


Dengan kata lain, dalam penyampaian kritik melalui produk jurnalistik, kami tetap memperhatikan etika dna sopan santun,” ujarnya.

Iklan